Rumah lelang mobil klasik Barret Jackson melelang sebuah Cadillac Eldorado Brougham tahun 1957. Sedan ini merupakan satu dari 400 unit yang dipasarkan pada tahun 50-an.
Melansir laman Barret Jackson, Selasa, 20 Juli 2021, Cadillac Eldorado Brougham 1957 laku di harga USD 189.200 atau sekitar Rp2,7 miliar. Lelang ini dilaksanakan di Las Vegas, Amerika Serikat.
Sedan tersebut diproduksi langsung di pabrik Clark Street Cadillac di Detroit, Amerika Serikat. Mobil ini didesain langsung oleh Bos GM Harley Earl dan desainer Ed Glowacke.
Secara tampilan, mobil ini memiliki kaca depan panorama, hardtop empat pintu tanpa pilar, dan pintu belakang model suicide. Bagian atapnya terbuat dari brushed stainless.
Eldorado Brougham ini dibangun di atas X-frame yang dikembangkan untuk memaksimalkan kinerja suspensi self-leveling air-ride. Sementara suspensi belakangnya menggunakan 4-link hasil produksi pertama di Amerika Serikat.
Dari sektor dapur pacu, sedan ini dibekali mesin LS V8 5.973cc yang dikawinkan dengan transmisi otomatis 4 kecepatan. Secara performa, mesin ini mampu menghasilkan tenaga mencapai 323 hp di 4.800 rpm dan torsi puncaknya 543 Nm di 3.300 rpm.
Cadillac Eldorado Brougham ini juga dilengkapi sejumlah fitur tambahan seperti Vintage Air, dasbor Dakota Digital, dan sistem stereo Bluetooth Kicker. Kemudian juga dilengkapi stainless roof, bumper Dagmar, badging detail, side body cover dengan lima split angin horizontal.